DESTINASI WISATA RELIGI

Administrator 16 November 2017 18:06:36 WIB

pada hari rabu 15 November 2017 di Desa Tegal Maja telah dilaksanakan upacara adat MANDI SAPAR yang berlokasi di pertemuan dua aliran Sungai Tempos Leong Barat berdampingan dengan Dusun Onggong Desa Teniga dan Desa Sokong. Mandi sapar tersebut dirayakan oleh masyarakat empat Dusun yaitu Dusun Leong Barat,Leong Tengah,Leog Timur dan Dusun Onggong.Acara Mandi Sapar dilaksankan sudah 6 kali yaitu sekali dalam satu tahun dengan tujuan pertama untuk melestarikan adat dari nenek moyang mereka. Mandi sapar ini sendiri memiliki nilai-nilai magis yaitu dapat menghilangkan berbagai penyakit alami (tutur salah satu masyarakat setempat). Panatia Penyelenggara akan mengembangkan tempat  upacara mandi sapar ini menjadi Destinasi Wisata Religi dan wasata alam pelepas lelah. Semua ini dapat dibangun tentunya tidak terlepas dari dukungan semua pihak baik pemerintah maupun masyarkat setempat. Kepanitian acara tersebut belum terorganisasi dengan baik, sehingga dengan ramainya masyarakat yg hadir pada acara tersebut panitia berharap melakukan kegiatan selanjutntya menjadi lebih terorganisir.Adapun tujuan selanjutnya adalah menjadikan tempat acara mandi sapar Tempos menjadi tempat kesibukan masyarkat dalam meingkatan pendapoat keluarga dengan mambangun usaha berdagang beranekan usaha kecil dan menengah sehingga dapat mengurangi pengangguran. (Red).

Komentar atas DESTINASI WISATA RELIGI

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
 

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Jumlah Pengunjung

Lokasi Tegal Maja

tampilkan dalam peta lebih besar